Lowongan PT. KA Properti Management - Juni 2014

E-MEDIA | PT KA Properti adalah salah satu anak perusahaan BUMN terbesar PT Kereta Api Indonesia (Persero). PT KA Property memiliki usaha di bidang pengelolaan aset/properti perkeretaapian milik PT. Kereta Api Indonesia (Persero) maupun pihak lainnya dengan tujuan mengoptimalkan pemanfaatan serta memberikan nilai tambah aset/properti tersebut guna memenuhi standar mutu terbaik dengan menerapkan prinsip-prinsip Perseroan Terbatas. Perusahaan ini berkantor pusat di Jakarta.

PT KA Property membutuhkan calon pegawai baru untuk mengisi posisi sebagai berikut :
MEKANIKAL-ELEKTRIKAL (M/E)
Persyaratan:
  • Pria
  • Pendidikan D3 Teknik Elektro, Akreditasi min. B dengan IPK min. 2,95
  • Pengalaman kerja minimum 3 tahun sebagai M/E
  • Diutamakan yang memahami Listrik Aliran Atas (LAA) atau Arus Kuat.
  • Menguasai AutoCad 2D/3D
  • Mampu membuat dan menganalisa desain M/E
  • Usia maksimal 30 tahun
PENGAWAS PROYEK (PS)
Persyaratan:
  • Pria
  • D3 Teknik Sipil, min. terakreditasi B dengan IPK min. 2.95
  • Pengalaman kerja min. 3 tahun sebagai Pengawas Proyek konstruksi
  • Memahami sistem pengawasan proyek, schedule proyek, spesifikasi dan estimasi material
  • Mampu membuat Rencana Anggaran Biaya (RAB), membuat kurva S, dan cashflow proyek
  • Mampu mengoperasikan aplikasi design bangunan (AutoCad, dll.)
  • Mampu menganalisa gambar
  • Usia maksimal 30 tahun
Tanggung jawab:
  • Membuat schedule proyek, material dan tenaga kerja proyek
  • Mengelola material proyek
  • Mengkoordinasi pekerja dan/atau sub-kontraktor
  • Membuat progress report harian/mingguan.
kirimkan aplikasi lamaran, CV lengkap dan foto terbaru ke:
hrd.recruit@kapm.co.id

CPNs 2014 : Tes CPNS Digelar Agustus Bersamaan Tes PPPK

E-MEDIA | Bagi yang ingin mendaftar CPNS tahun 2014 ini, bisa mempersiapkan diri lebih lama. Pasalnya untuk tes CPNS sendiri masih lama dilaksanakan yakni sekitar bulan Agustus 2014.

Bahkan seleksi aparatur sipil negara (ASN) yang rencananya dimulai Agustus mendatang, tidak sebatas pada rekrutmen CPNS saja. Rekrutmen pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) juga bakal digelar di bulan yang sama.

“Insya Allah Agustus, baik CPNS maupun PPPK akan dites. Karena 100 ribu formasi yang kita siapkan sudah termasuk CPNS dan PPPK,” kata Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Azwar Abubakar kepada wartawan, Sabtu (21/6).

Mengenai RPP PPPK yang belum tuntas, menurut Azwar, tidak perlu dikhawatirkan masyarakat. Pasalnya, ada tiga RPP yang menjadi target penyelesaian pemerintah. Yaitu RPP tentang Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN), RPP Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT), dan RPP PPPK. “Kita harapkan tiga RPP-nya tuntas dalam waktu dekat ini,” ujarnya.

Ditambahkannya, PPPK dan CPNS statusnya sama ASN. Hanya perbedaannya PPPK menggunakan sistem kontrak minimal setahun. CPNS dibatasi usia maksimal 35 tahun, sedangkan PPPK tidak dibatasi usia.

“PPPK dan CPNS sebenarnya dua unsur yang saling melengkapi. Struktural dipegang CPNS, PPPK diisi oleh orang-orang profesional karena diposisikan di jabatan fungsional,” terangnya.

CPNS 2014 : Pengumuman Formasi CPNS Via Online

E-MEDIA  | Jaman terus berubah. Kalau dulu pengumuman CPNS secara offline, kemudian online, lalu tes juga dengan online secara CAT, dan kini formasi CPNS kabarnya juga akan diumumkan secara online.

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) akan mengumumkan formasi CPNS 2014 secara on line.Cara ini sangat jauh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, di mana formasi diserahkan ke masing-masing pejabat pembina kepegawaian (PPK) lewat rapat koordinasi. Setelah itu PPK-lah yang akan mengumumkan formasinya, apakah lewat media massa, website, atau sekadar ditempel di kantor Badan Kepegawaian Daerah (BKD).

“Ini demi efisiensi dan efektivitas saja, makanya formasi CPNS kita umumkan lewat website kita KemenPAN-RB,” ungkap Deputi SDM Aparatur KemenPAN-RB Setiawan Wangsaatmadja kepada wartawan, Senin (23/6).

Dengan diumumkannya formasi CPNS di website KemenPAN-RB, otomatis seluruh masyarakat bisa melihat formasi yang disiapkan pemerintah. Data KemenPAN-RB menyebutkan, ada 31 kementerian, 40 lembaga, 28 provinsi, dan 383 kabupaten/kota yang akan mengadakan seleksi CPNS tahun ini. “Seluruh formasi di instansi pusat dan daerah akan kita umumkan lewat website. Ini agar lebih praktis juga,” terangnya.

Meski pengumuman formasi akan didahului KemenPAN-RB, namun setiap instansi juga akan mengumumkannya. Menurut Setiawan, masing-masing instansi akan mendapatkan formasi CPNS yang diteken MenPAN-RB Azwar Abubakar.

“Instansi pusat dan daerah akan mengumumkannya juga. Hanya saja biar serentak, pusat akan memulai duluan agar pelamar sudah menyiapkan diri,” ujarnya.

Ditanya kapan pengumuman formasinya, mantan pejabat di Jawa Barat ini menyatakan, secepatnya. “Rencananya sih, kalau bukan hari ini ya besok. Ini sudah siap semuanya kok,” pungkasnya.

CPNS 2014 : Formasi CPNS Segera Ditetapkan MenPAN-RB

E-MEDIA | Masyarakat peminat CPNS 2014 tampaknya harus mempersiapkan diri mulai sekarang. Selain persiapan materi persyaratan dan mental, Anda juga harus mempersiapkan sarana utama untuk akses CPNS. Karena seleksi penerimaan CPNS 2014 dilaksanakan secara online, maka Anda wajib mempersiapkan koneksi internet yang stabil dan kencang.

Apalagi formasi CPNS 2014 dalam pekan ini akan segera ditetapkan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Azwar Abubakar. Informasinya, satu atau dua hari ke depan masyarakat sudah bisa mericek ke website KemenPAN-RB apa saja formasinya.

“Formasinya sudah selesai kami bahas, tinggal tunggu penetapan Pak Menteri saja,” kata Kabag Pengadaan SDM Aparatur KemenPAN-RB Diah Raraz saat menerima rombongan DPRD Semarang di Media Center, Senin (23/6).

Dia menyatakan, bila formasinya diteken MenPAN-RB hari ini, maka besok sudah bisa dicek di website. Prinsipnya, pemerintah ingin secepatnya menginformasikan formasinya ke masyarakat agar pelamar bisa memiliki ruang waktu yang lebih untuk menyiapkan diri.

Demikian pula website Informasicpnsbumn.com juga berupaya membantu menyebarkan info tentang CPNS yang terbaru.

“Masyarakat bisa memantau di website KemenPAN-RB. Mudah-mudahan, kalau bukan hari ini, besok sudah ada pengumuman formasinya. Karena pada dasarnya Pak Menteri ingin kerja cepat dan tidak mau menunda-nunda,” terangnya.

Tahun ini formasi aparatur sipil negara (ASN) disediakan 100 ribu kursi, terdiri dari 65 ribu CPNS dan 35 ribu pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja. Pertengahan Juli, masyarakat sudah bisa melamar lewat on line.

CPNS 2014 : Rekrutmen PPPK 2014 10 Ribu Pusat dan 25 Ribu Daerah


E-MEDIA | Menurut agenda yang telah dibuat, Seleksi Aparatur Sipil Negara (ASN) akan dilaksanakan Agustus mendatang. Seleksi ASN 2014 ini diprediksi banyak menyedot perhatian masyarakat. Terlebih tahun ini tak hanya CPNS yang akan direkrut, tapi juga pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Deputi SDM Aparatur Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Setiawan Wangsaatmadja mengungkapkan, dari 100 ribu formasi yang disiapkan pemerintah, 35 ribu diperuntukkan bagi PPPK. Selebihnya sebanyak 65 ribu untuk CPNS.

“Tahun ini ada 35 ribu PPPK yang akan direkrut. 10 ribu untuk PPPK pusat dan 25 ribu bagi PPPK daerah. Sedangkan 65 formasi CPNS terdiri dari 25 ribu untuk pusat dan daerah 40 ribu,” kata Setiawan di kantornya, Senin (23/6).

Baik PPPK maupun CPNS, akan diberikan tes kompetensi dasar dan bidang. Juga menggunakan sistem computer assisted test (CAT.  “Karena rekrutmen PPPK sama dengan CPNS, formasinya juga akan ditetapkan KemenPAN-RB,” ujarnya.

Dia menyebutkan, hampir semua instansi yang mengajukan usulan penambahan pegawai, meminta formasi CPNS dan PPPK. Meski RPP PPPK belum ditetapkan, namun pemerintah optimis PPPK akan dites mulai Agustus mendatang.

CPNS 2014 : CPNS Bangkalan Belum Jelas

E-MEDIA | Kabar terbaru tentang Seleksi Penerimaan CPNS di Kab Bangkalan sampai saat ini belum ada kejelasan. Surat keputusan mengenai pelaksanaan ujian tersebut diakui belum diterima oleh pemkab Bangkalan.

Sehingga pemkab belum berani mengumumkan pelaksanaan rekrutmen CPNS dari jalur umum pada tahun ini. Badan Kepegawain Daerah (BKD) masih menunggu surat edaran atau pengumuman resmi dari pusat terkait rekrutmen CPNS tersebut.

Di kalangan masyarakat saat ini tersiar kabar bakal ada rekrutmen CPNS dari jalur umum, membuat sejumlah masyarakat yang ingin ikut tes CPNS bertanya-tanya. Kapan pelaksanaan tersebut akan digelar.

“Informasinya akan tes CPNS dari jalur umum dalam waktu dekat ini. Tapi, dari pemkab setempat belum ada pengumuman soal tes CPNS dari jalur umum,” terang salah seorang warga Bangkalan, Sayuti, Rabu (25/6/2014).

Sementara itu, Kepala BKD Kabupaten Bangkalan, Abd Rasjid, menyamapaikan, pihaknya mengaku mendengar informasi terkait bakal ada rekrutmen CPNS dari jalur umum dalam tahun ini. Namun, sampai sekarang belum ada surat edaran dari pusat, pihaknya tidak berani membuka pendaftaran.
“Kami masih menunggu surat edaran dari BKN terkait rekrutmen CPNS ini. Jika surat edaran sudah dipegang, maka bakal membuka pendaftaran. Kalau tidak ada surat edaran, kami tidak berani berbuat apa-apa,” pungkasnya.

CPNS 2014 : Daftar Kementerian buka lowongan CPNS 2014

E-MEDIA | Kabar baik untuk para peminat CPNS Tahun 2014, Dikabarkan sebanyak 482 instansi pemerintah akan membuka lowongan CPNS, Meliputi 31 kementerian dan 40 Lembaga, Beserta 28 pemprov dan 383 pemkab/kota. Pasalnya perekrutan calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) akan dibuka setelah pilpres mendatang atau bulan juli pekan ketiga. Seperti dikutip dari situs resmi lowongankerja15.com bahwa beberapa instansi kementerian dan lembaga sudah memberikan rekomendasi terhadap semua kebutuhan yang diminta. Bapak Azwar Abubakar selaku Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB) mengatakan Saat ini ada cukup banyak formasi untuk dibutuhkan pada instansi kementerian dan lembaga, sebut saja beberapa Kementerian yang memiliki permintaan kebutuhan PNS terbanyak adalah sebagai berikut
Daftar 4 Kementerian buka lowongan CPNS 2014
  1. Kementerian Keuangan / Kemenkeu (Mencapai 5000 formasi)
  2. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan / Kemdikbud (Diatas 1000 formasi)
  3. Kementerian Agama / Kemenag (Diatas 1000 formasi)
  4. Kementerian Hukum dan HAM / Kemenkumham (Diatas 1000 formasi)



Bapak Azwar Abubakar mengatakan bahwa kuota terbanyak ada pada instansi Kemenkeu yang mencapai 5000 orang dan diurutin oleh beberapa instansi kementerian lainnya seperti Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Kementerian Agama serta Kementerian Hukum dan HAM yang masing-masing membutuhkan Formasi diatas 1000 Kursi. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan akan membuka lowongan CPNS Tahun ini, dengan formasi yang dibutuhkan adalah tenaga dosen.

Sementara itu semua berkas formasi serta masing-masing kuota kementerian sudah ditandatangani oleh MenpanRB, diharapkan semua peserta CPNS melihatnya pada masing-masing situs resmi instansi diatas. Jumlah formasi/kuota akan ditampilakan paa website sekaligus semua berita tentang proses seleksinya untuk para peserta. Dari keempat kementerian ini sudah pasti akan membuka Pendaftaran CPNS 2014 pada masing-masing websitenya secara resmi. Berikut Website resmi dari kementerian Kemenkeu, Kemdikbud, Kemenag, Kemenkumham yaitu :
Daftar situs resmi kementerian
  1. Kementerian Keuangan / Kemenkeu (www.kemenkeu.go.id)
  2. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan / Kemdikbud (www.kemdikbud.go.id)
  3. Kementerian Agama / Kemenag (www.kemenag.go.id)
  4. Kementerian Hukum dan HAM / Kemenkumham (www.kemenkumham.go.id)
Untuk saat ini team lowongankerja15.com telah menelusuri semua situs tersebut dan ternyata website masih belum menampilkan informasi terkait kuota/formasi CPNS 2014 masing-masing instansi kementerian. Untuk itu tetaplah meninjau secara berkala pada website resmi kementerian diatas untuk mendapatkan informasi terbaru dan terkait.

Lowongan Media Televisi Indonesia - Metro TV - Juni 2014

E-MEDIA | Media Televisi Indonesia atau Metro TV semenjak berdirinya sudah mempunyai komitmen yang kuat, yakni untuk menjadi stasiun televisi swasta yang terkemuka di Indonesia melalui penayangan yang berfokus pada penyiaran berita dan juga talk show. Media Televisi Indonesia atau Metro TV semenjak berdirinya hingga sekarang sudah menjadi bagian daripada masyarakat dalam keseharian melalui program-program yang ditayangkan oleh Media Televisi Indonesia atau Metro TV. Media Televisi Indonesia atau Metro TV merupakan pilihan pertama atau sudah mendapatkan kepercayaan dari masyarakat Indonesia terutama menyangkut program-program berita yang ditayangkan oleh Media Televisi Indonesia atau Metro TV. 

Posisi : STAF ADMINISTRASI (kode: ADM)
Persyaratan :
  1. Pria, Usia maximal 26 tahun, Pendidikan min D3;
  2. Komunikatif, inisiatif, aktif, teliti, dan rapi ;
  3. Menguasai MS. Office;
  4. Mampu melakukan file dokumen ;
  5. Mampu bekerja dibawah tekanan
Posisi : TECHNICAL SUPPORT (kode: TSO)
Persyaratan :
  1. Pria, Usia maximal 28 tahun;
  2. Pendidikan min D3 Teknik Informatika;
  3. Komunikatif, inisiatif, teliti;
  4. Bisa bekerja dalam tim dan bersedia bekerja shift;
  5. Menguasai Hardware dan Software PC dan Macintosh ;
  6. Mengerti OS dan Aplikasi Windows, Macintosh,linux, Ipone Dan Android;
  7. Menguasai konsep LAN dan WAN.
  8. Mampu bekerja di bawah tekanan
Posisi : KASIR (kode: KSR)
Persyaratan :
  1. Wanita, Usia maximal 26 tahun;
  2. Pendidikan min D3 jurusan akuntansi atau keuangan;
  3. Jujur, Komunikatif, inisiatif, aktif, teliti dan bertanggung jawab ;
  4. Menguasai MS. Office;
  5. Mampu melakukan file dokumen ;
  6. Bisa bekerja dalam tim ;
  7. Mampu bekerja di bawah tekanan.
Lowongan ditutup tanggal 30 Juni 2014. Jika anda tertarik, kirim surat lamaran anda melalui pos (cantumkan kode posisi) disertai CV, pas foto berwarna, fotokopi: KTP, SIM A, SIM C, ijazah dan transkrip ke:
HRD Media Indonesia
Komp.Pilar Mas Raya Kav.A-D
Kedoya Selatan, Kebon Jeruk, Jakarta 11520
Or email address of Media Indonesia:
recruitment@mediaindonesia.com
Source

Lowongan Mayora Indah - Juni 2014

E-MEDIA | Mayora Indah atau juga bisa disebut Mayora Group, sebuah perseroan, merupakan salah satu perusahaan yang bergerak pada sektor usaha produk konsumen di Indonesia. Mayora Indah atau Mayora Group merupakan perusahaan yang terkenal di Indonesia pada bisnis produk konsumen. Mayora Indah atau Mayora Group berdiri pada tanggal 17 Februari 1977. Mayora Indah atau Mayora Group sudah terdaftar di Bursa Efek Jakarta semenjak tanggal 4 Juli 1990. Mayora Indah atau Mayora Group sahamnya dikuasai oleh PT Unita Branindo sebesar 32, 93 persen. Mayora Indah atau Mayora Group mempunyai cabang yang tersebar di seluruh Indonesia.

Posisi : ADMINISTRASI EXPORT
Persyaratan :
  1. Pria / Wanita, usia maks. 30 tahun
  2. Pendidikan Min. D3 semua jurusan
  3. Memiliki pengalaman min. 1 tahun, lebih disukai memiliki pengalaman dibidang export-import
  4. Memiliki kemampuan berbahasa Inggris aktif
  5. Mengusai MS Office (Excel & Word)
  6. Percaya diri, mampu bekerja keras
  7. Komunikatif dan mampu bekerjasama dalam tim
  8. Memiliki pemahaman mengenai LC
  9. Penempatan di Cikupa – Tangerang
Lowongan ini berlaku sampai 30 Juni 2014. Jika Anda tertarik dan memenuhi persyaratan diatas, silahkan kirimkan CV dan Surat Lamaran ke alamat email : PT. MAYORA INDAH Tbk, Hrd.recruitment@mayora.co.id atau ke alamat : Jl. Tomang Raya No. 21-23 Tomang Grogol Petamburan Jakarta Barat DKI Jakarta

Lowongan TVOne - Juni 2014

E-MEDIA | TvOne membuktikan keseriusannya serta menerapkan strategi usaha pertelevisiannya tersebut yaitu dengan cara menampilkan format acara yang inovatif. Fokos acara TvOne mengedepankan program berita dengan komposisi 70 persen news, sisanya gabungan program olahraga juga hiburan. TvOne membuat klasifikasi ragam acaranya dalam kategori News One, Sport One, Info One, dan Reality One.  

Sejak 14 Februari 2008, pukul 19.30 WIB, merupakan saat yang memiliki nilai history dimana pada saat itu tvOne pertama kalinya mengudara. Sebagai bentuk penghargaan yang istimewa bagi TvOne, secara langsung peresmian dilaksanakan dari Istana Presiden Republik Indonesia, dan diresmikan oleh Presiden Republik Indonesia yakni Susilo Bambang Yudhoyono.


Posisi : News Research Staff
Persyaratan:
  1. Laki-laki/Perempuan, usia max. 35 tahun
  2. Lulusan S1 Jurusan Jurnalistik, fresh graduate dipersilahkan untuk melamar
  3. Memahami konsep dan pembuatan riset dan statistik
  4. Lebih disukai jika memiliki pengalaman di posisi yang sama terutama programming broadcast min. 1 tahun
  5. Mampu bekerja secara multitasking dan di bawah tekanan
Lowongan ditutup tanggal 28 Juni 2014. Jika anda tertartaik silakan melamar secara online melalui karir tvone http://www.tvonenews.tv/ atau sumber lowongan di bawah ini. Sumber Lowongan

Lowongan Bank Muamalat - Juni 2014

E-MEDIA | Sejak berdirinya pada tahun 1991 hingga sekarang Bank Muamalat Indonesia telah dilengkapi dengan jaringan online real time dan merupakan bank yang pertama kali memposisikan bank pertama murni syariah, dan terbesar di Indonesia, jaringan bank Muamalat telah menjangkau 33 propinsi di Indonesia dan tercatat lebh dari 300 kantor cabang seluruh Indonesia dan akan terus meningkat tiap tahunnya, dan yang membanggakan adalah Bank Muamalat Indonesia telah membuka cabang di Kuala Lumpur Malaysia dan merupakan satu-satunya bank syariah yang telah membuka cabang diluar negeri.Bank Muamalat Indonesia juga bekerjasama dengan pihak bank malaysia, sehingga layanan bank muaamalat bisa diakses di lebih dari gerai ATM diseluruh Malaysia. 

Posisi : Staf/ Karyawan (Semua Posisi)
Penempatan : Cabang Purwokerto untuk area Purwokerto, Purbalingga, Banjarnegara, dan Cilacap dengan syarat-syarat           sebagai berikut:
Persyaratan :
  1. Pria / Wanita berpenampilan menarik (wanita wajib berjilbab)
  2. Single/ Belum Menikah, Usia  Max. 26 Thn
  3. Pendidikan D3/S1 segala jurusan
  4. IPK min. 2,75 dari PTN dan 3,00 dari PTS (skala 4)
  5. Tinggi Badan Pria min 165 cm dan Wanita min 160 cm (wajib dicantumkan)
  6. Fresh graduated/ memiliki pengalaman di bidang perbankan           min.1 tahun
  7. Memiliki integritas keIslaman yang baik
  8. Memiliki networking yang luas, independen,kreatif, serta siap bekerja dengan  target
  9. Memiliki kepribadian yang baik dan menjunjung tinggi etika profesi perbankan
  10. Memiliki skil komunikasi dan komputer
  11. Foto seluruh badan (ukuran 4R) – Wajib dilampirkan
Lowongan ditutup tanggal 30 Juni 2014. Jika anda tertarik, Kirimkan Surat Lamaran, CV, Foto dan berkas pendukung lainnya ke :
Human Capital
PT. Bank Muamalat Indonesia, Tbk.
Jl. Jenderal Soedirman Komplek Ruko Satria Plaza Blok A 4-5,  Purwokerto – 53111
Source
 

Lowongan PT Delcoprima Pacific - Juni 2014

E-MEDIA | PT Delcoprima Pacific ,Delcoprima Pacific menjadi manufaktur dan produsen baja terkemuka di Indonesia yang mendukung pembangunan berkesinambungan dengan produk besi baja unggulan dan ramah lingkungan.

Dalam rangka memenuhi kebutuhan SDM, saat ini PT Delcoprima Pacific mengundang para kandidat terbaik untuk bergabung bersama kami guna mengisi posisi sebagai:

Admin Staff
Persyaratan :
- Wanita, usia maks 30 tahun
- Teliti, jujur, disiplin
- Mampu mengoperasikan microsoft office dengan baik
- Memiliki pengalaman, min 1 tahun di bidang administrasi
- Pendidikan min D3 any field


Jika Anda tertarik dan memenuhi persyaratan diatas,silahkan kirim surat lamaran kerja dan CV lengkap beserta pas photo terbaru anda ke
 PT. Delcoprima Pacific, Besi Beton DP,
 Jl. Jembatan Tiga Raya blok 4 no 4, Jakarta Utara -14440.
 Lowongan ini berlaku sampai 30 Juni 2014.

Lowongan Bank BTN Syariah - Juni 2014

E-MEDIA | BTN Syariah merupakan Strategic Bussiness Unit (SBU) dari Bank BTN yang menjalankan bisnis dengan prinsip syariah.Bank Tabungan Negara – BTN adalah Badan Usaha Milik Negara Indonesia yang berbentuk perseroan terbatas dan bergerak di bidang jasa keuangan perbankan. Sejak tahun 2012, bank ini dipimpin oleh Maryono sebagai direktur utama.

Bank BTN Syariah Kota Yogyakarta membuka kesempatan bagi putra-putri terbaik Indonesia yang memiliki semangat untuk berprestasi, mampu bekerja secara tim, memiliki komitmen dan integritas serta berpenampilan menarik untuk bergabung bersama Bank BTN Syariah Yogyakarta , untuk mengisi posisi sebagai berikut :
  1. FUNDING OFFICER (FO)
Persyaratan :
  • Pria / Wanita
  • Usia maksimal 30 tahun
  • Pendidikan minimal D3 / S1
  • Berpenampilan menarik, mampu berkomunikasi dengan baik, cekatan dan jujur.
  • Diutamakan memiliki pengalaman di bidang marketing
  • Menyukai tantangan dan mampu bekerja dengan target
  • Memiliki kendaraan sendiri (SIM C)
  • Mampu memasarkan produk – produk dari Bank BTN Syariah

Jika anda tertarik serta ingin memperoleh tantangan baru dan banyak kesempatan silakan lamaran lengkap :
  1. Surat lamaran
  2. CV lengkap
  3. Transkip nilai(FO)
  4. SKCK
  5. KTP
  6. Foto warna terbaru ukuran 4 x 6 cm
Bank BTN Syariah Yogyakarta
Jl. Faridan M. Noto No. 10 Kotabaru,Yogyakarta. (Depan Mirota Bakery)
Lamaran diterima paling lambat tanggal 27 JUNI 2014

CPNS 2014 : 5000 Orang Untuk CPNS Penyuluh Pertanian Terbuka

E-MEDIA | Salah satu formasi yang banyak mendapat jatah dalam seleksi Penerimaan CPNS 2014 adalah Penyuluh pertanian. Kabar yang kami dapatkan sebanyak 5.000 formasi CPNS disediakan untuk Penyuluh Pertanian.

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) memberikan kuota lima ribu formasi untuk jabatan penyuluh pertanian, lewat jalur pelamar umum yang ingin menjadi CPNS.

Dengan demikian tenaga harian lepas (THL) dan tenaga bantu penyuluh (TBP) yang jumlahnya mencapai 23.771 orang tidak otomatis menjadi CPNS. Bagi yang usianya di bawah 35 tahun, bia ikut tes jalur umum. Yang lebih tua, bisa mendaftar sebagai pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

“Tahun ini, ada lima ribu formasi CPNS untuk penyuluh yang kita siapkan. Bagi THL-TBP yang usianya di bawah 35 tahun bisa memungkinkan ikut lewat jalur umum saja karena penyuluh kita prioritaskan,” ungkap Deputi SDM KemenPAN-RB Setiawan Wangsaatmadja dalam rapat dengar pendapat Komisi IV DPR RI di Gedung Senayan, Kamis (19/6).

Khusus untuk PPPK, lanjutnya, proses seleksinya belum bisa dilakukan karena masih harus menunggu ditetapkannya Rancangan Peraturan Pemerintah (RPP) menjadi PP tentang PPPK.

Kepala Badan Penyuluhan Pengembangan SDM Pertanian (PPSDMP) Kementan Winny Dian Wibawa, mengungkapkan, total penyuluh 23.771 orang. Yang akan diangkat tahun ini lewat jalur PPPK adalah 10 ribu orang.

“Karena penyuluh kita kebanyakan di daerah, maka formasi PPPK kita ambil dari daerah. Nantinya Kementan akan meminta daerah untuk mengajukan usulan formasi PPPK bagi penyuluh,” terangnya.

Lowongan Telkomsel - Juni 2014

E-MEDIA | Telkomsel is a brand name of a GSM and UMTS Mobile phone network operator which is operating in Indonesia. It was founded in 1995, and is a subsidiary of Telkom Indonesia. The company currently has 122 million subscribers. Telkomsel Operates in Indonesia with GSM 900-1800 MHz, 3G network, and internationally, through 323 international roaming partners in 170 countries (end of September 2008). The company provides its subscribers with the choice between two prepaid cards-simPATI and Kartu As, or the post-paid kartuHalo service, as well as a variety of value-added services and programs.
 
Great People Trainee Program
Requirements
  • Maximum age is 26 years old.
  • Undergraduate program (S1) majoring in Management, Marketing Management, Business, Industrial Engineering, Telecommunication, Informatics Engineering
    Minimum GPA of 3.00 (scale 4.00).
  • Fluent in English with TOEFL score minimum 500 or TOIEC score 650 (from certified institution).
  • Have a good communication, presentation, and negotiation skills
Please register and send your application to :

Lowongan Bank BTN - Juni 2014

 
PENERIMAAN CALON PEGAWAI BARU PT. BANK TABUNGAN NEGARA (PERSERO) TBK POSISI OFFICER DEVELOPMENT PROGRAM, SUPPORTING STAFF GRADE 09 – 11, CUSTOMER SERVICE STAFF, TELLER STAFF, DAN SEKRETARIS TAHUN 2014
 
A. KUALIFIKASI UMUM
  1. Warga negara indonesia
  2. Laki-laki/perempuan
  3. Belum menikah
  4. Usia ODP maksimal 26 tahun(belum berulang tahun ke 27 per 31 September 2014)
  5. Usia non ODP maksimal 24 tahun (belum berulang tahun ke 25 per 31 September 2014 )
  6. Tinggi badan laki-laki min 160 cm dan perempuan 155 cm
  7. Berpenampilan menarik
B. KUALIFIKASI KHUSUS

OFFICER  DEVELOPMENT PROGRAM
a. S1
b. IPK min 3.00 skala 4.00
c. Jurusan dari  fakultas Ekonomi, Teknik, Ilmu Komputer/Informatika, MIPA, Hukum,
    Pertanian, Peternakan dan Psikologi

SUPPORTING STAFF GRADE - 11
a. D3
b. IPK min 3.00 skala 4.00
c. Diutamakan jurusan dari  fakultas Ekonomi, Teknik, Ilmu Komputer/Informatika, MIPA,
    Hukum, Pertanian, Peternakan dan Psikologi

SUPPORTING STAFF GRADE - 09
a. D3
b. IPK min 2.75 skala 4.00
c. Jurusan dari  fakultas Ekonomi, Teknik, Ilmu Komputer/Informatika, MIPA, Hukum,
    Pertanian, Peternakan dan Psikologi

CUSTOMER SERVICE
a. D3
b. IPK min 2.75 skala 4.00
c. Semua jurusan

TELLER STAFF
a. D1
b. IPK min 2.75 skala 4.00
c. Semua jurusan

SEKRETARIS
a. D3
b. IPK min 2.75 skala 4.00
c. Semua jurusan (diutamakan jurusan kesekretariatan)

C. PERLENGKAPAN DOKUMEN LAMARAN

1.   Cover Lamaran dapat didownload  Disini
2.   Surat lamaran
3.   Curiculum Vitae (CV)
4.   Foto Copy ID (SIM/KTP) dalam kertas A4 tidak dipotong kecil
5.   Foto Copy Ijazah
6.   Foto Copy Transkrip Nilai
7.   Surat Keterangan Belum Menikah ( RT/RW/KUA)
8.   Surat Keterangan Catatan Kepolisian
9.   Lampiran Pendukung (maksimal 5 lembar)

D. WILAYAH REKRUTMENT


No. Kantor Wilayah KC Penyelenggara Rekrutmen
Posisi Lowongan
Alamat Kantor Penyelenggara Rekrutment
1 RO I Kantor Pusat / HCD ODP, SS-11, CS dan SKR Menara Bank BTN Jl. Gajah Mada No 1 Lt. 18 Jakarta Pusat
2 RO III KC Medan ODP, SS-09 dan SS-11 Gedung Serbaguna Bank BTN Kantor Kas Utama, Jl Utama no 9 Medan
3 RO III KC Pekanbaru ODP, SS-11, SS-09, CS dan TS Bank BTN KC Pekanbaru Jl. Jend Sudriman no 393 Pekanbaru
4 RO III KC Palembang ODP, SS-11, SS-09, CS dan TS Bank BTN KC Palembang Jl. Jend Sudirman KM 4,5 No 125 Palembang
5 RO IV KC Banjarmasin ODP, SS-11, SS-09, CS dan TS Bank BTN KC Banjarmasin Jl. R.E Martadinata No. 4 Banjarmasin
6 RO IV KC Samarinda SS-11, CS dan TS Bank BTN KC Samarinda Jl, R.E Martadinata No. 01 Samarinda
7 RO IV KC Manado SS-11, SKR dan TS Bank BTN KC Manado JL. Wolter Monginsidi No. 56 Manado
8 RO IV KC Jayapura SS-11, SS-09 dan TS Bank BTN KC Jayapura Jl. Koti No 22 Jayapura


































E. TATA CARA PENDAFTARAN
 
1.  Berkas lamaran dibawa langsung ke Kantor Cabang Pilihan wilayah rekrutment pukul 09.00 s/d 15.00
2.  Penerimaan berkas berlangsung tanggal 23 Juni 2014 s/d  04 Juli 2014
3.  Pengumuman hasil seleksi Administrasi  diumumkan di website Bank BTN www.btn.co.id
4.  Penerimaan Calon Pegawai Bank BTN tidak dipungut  biaya apapun


source

CPNS 2014 : CPNS Kepulauan Meranti Diminta Mulai Bekerja Sembari Menunggu SK

E-MEDIA | CPNS baru di Kepulauan Meranti diharapkan masuk kerja guna menutupi kekurangan SDM yang ada sambil menunggu SK pengangkatan.. Permintaan tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Kepulauan Meranti : Drs Irwan Nasir MSi . ‘’Saya minta Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) agar memanggil CPNS yang baru untuk bisa mulai masuk dan bekerja. Khususnya pada bidang teknis seperti teknik, akuntansi dan bidang teknis lainnya,’’ .

Permintaan bupati tersebut menyusul kurangnya SDM di Kantor Pekerjaan Umum (PU) Kepulauan Meranti. Apalagi saat Dinas PU dalam masa pelelangan kegiatan.

Disebutkan Irwan minimnya PNS di Dinas PU membuat lambannya program-program kegiatan dan pembangunan. Hal ini akan berdampak kepada ruginya daerah dan masyarakat sebagai penikmat dari pembangunan itu sendiri.

‘’Apalagi CPNS tersebut juga sudah pasti menjadi PNS di Pemkab Meranti. Jadi sudah bisa kita berdayakan untuk membantu operasional pemkab,’’ harapnya.

Sebelumnya Kepala Dinas PU Kepulauan Meranti, Anwar Zainal mengaku sangat kesulitan merealisasikan program dan proyek pembangunan dengan keterbatasan SDM di SKPD yang dipimpinnya itu. Sebab sejumlah pegawai di Dinas PU sudah berkurang setelah tersangkut hukum.

‘’Kami sangat kurang orang setelah sejumlah pegawai masuk bui karena tersangkut persoalan hukum. Sementara kegiatan sangat banyak. Akibatnya kami keteteran,’’ ucap Anwar kepada wartawan.

Menindaklanjuti hal itu Asisten III Setdakab, Tengku Akhrial didampingi Kepala BKPP, Revirianto mengatakan saat ini proses ferivikasi atas berkas CPNS baru masih dilakukan.

Namun jika sudah selesai dan berkas tersebut sudah diajukan ke Badan Kepegawaian Negara (BKN) maka bisa saja CPNS baru tersebut diminta masuk sambil menunggu SK dibuat dan diteken nantinya.
‘’Bisa. Meminta masuk CPNS baru bisa dilakukan. Makanya kami akan percepat verifikasi dan segera kirimkan berkas CPNS baru tersebut ke BKN terlebih dulu,’’ jelas Tengku Akhrial.

CPNS 2014 : Aceh Buka CPNS di 15 Pemda

E-MEDIA | Berdasarkan Data 2014 yang dikeluarkan KemenPAN-RB menyebutkan,hanya terdapat 15 kabupaten/kota di wilayah Aceh yang ikut mengusulkan formasi CPNS yang akan direkrut tahun ini.15  daerah itu adalah Aceh Barat, Aceh Barat Daya, Aceh Besar, Pidie, Aceh Selatan, Aceh Singkil, Aceh Tamiang, Aceh Tenggara, Aceh Timur, Bener Meriah, Bireuen, Gayo Lues, Nagan Raya, Pidie Jaya, dan Simelue.Yang lain, termasuk Pemprov Aceh, tidak ikut melakukan rekrutmen CPNS 2014.

Kepala Biro Hukum, Informasi, dan Komunikasi Publik Kemen PAN-RB Herman Suryatman menjelaskan, secara keseluruhan, terdapat 141 instansi pemda yang tidak mengusulkan kuota CPNS baru 2014 hingga habisnya tenggat waktu pengusulan. Dari 141 pemda itu, rincianya 6 pemerintah provinsi, 106 kabupaten, dan 29 kota.

Herman mengaku tidak tahu persis mengapa 141 daerah itu tidak mengusulkan penerimaan CPNS baru tahun ini. Namun, dia menduga, daerah-daerah itu tidak memenuhi persyaratan yakni belanja pegawai harus di bawah 50 persen APBD. Atau, bisa juga karena menganggap jumlah pegawainya sudah mencukupi.

Terkait dengan jumlah kursi dan formasi yang akan direkrut masing-masing instasi, Herman menjelaskan, kemenpan-RB saat ini masih sedang melakukan analisis.

“Semoga akhir Juni ini sudah selesai analisisnya sehingga nantinya bisa diketahui kuota dan formasinya untuk masing-masing instansi pusat dan daerah,” terangnya.

Dia memastikan, jumlah kuota yang diusulkan pemda tidak lantas akan dipenuhi semuanya. Namun, tergantung dari analisis, yang didasarkan pada kebutuhan dan beban kerja
Via http://m.
jpnn.com

CPNS 2014 : NTB Gunakan Sistem CAT


E-MEDIA | Pemerintah memastikan tahun ini seleksi CPNS pelamar umum menggunakan sistem Computer Assisted Test (CAT). Berbeda dengan sistem Lembar Jawaban Komputer (LJK) seperti seleksi tahun lalu, dengan sistem CAT, para pelamar akan langsung mengetahui nilai dan peringkat mereka, sesaat setelah tes dilakukan.

“Seluruh daerah tidak akan lagi menggunakan LJK seperti tahun lalu,” kata Kepala Bidang Data dan Informasi Badan Kepegawaian Daerah NTB Haryadi Widyatmoko pada Lombok Post (JPNN Group), kemarin (20/6).

Haryadi mengatakan, seluruh badan kepegawaian daerah telah menerima surat edaran dari Kementerian PAN-RB, terkait penggunaan sistem CAT dalam seleksi CPNS umum 2014. Pengecualian hanya diberikan pada daerah di mana komputer memang tak tersedia sama sekali.
Terpisah, Sekretaris BKD NTB, Ahmad Masyhuri mengatakan, NTB tidak termasuk dalam daerah yang akan mendapat pengecualian. Sebab, fasilitas dan sumber daya di daerah ini dinilai Kementerian PAN-RB sangat memadai untuk penerapan sistem CAT.

Dalam surat edaran Kementerian PAN-RB, kata Masyhuri ditegaskan, bagi daerah yang tak menggunakan sistem CAT dalam seleksi CPNS tahun ini, maka kuota CPNS pelamar umum daerah bersangkutan akan dicabut kembali oleh Kementerian PAN. “Jadi kita tidak memiliki pertimbangan lain kecuali menerapkan sistem CAT ini,” ucap Masyhuri.

Dia juga mengungkapkan, BKD NTB telah menyurati seluruh BKD kabupaten/kota untuk mengambil langkah antisipasi terkait pemberlakuan seleksi dengan sistem CAT. Kendati pun, belum diketahui mana kabupaten/kota yang akan mendapat kuota CPNS tahun ini.

BKD NTB sendiri kata Masyhuri, baru dalam APBD Perubahan 2014 ini akan menyiapkan anggaran untuk pengadaan fasilitas CAT. APBD perubahan itu akan dibahas DPRD NTB pada Juni hingga Juli mendatang. Rencananya akan disiapkan anggaran Rp 1 miliar untuk menyiapkan 100 unit fasilitas CAT.

Sementara itu, untuk kebutuhan seleksi CPNS 2014, kemungkinan nantinya BKD akan menyewa fasilitas laboratorium komputer yang ada di seluruh NTB. Kemen PAN-RB sejauh ini telah menjalin kesepahaman untuk menggunakan fasilitas laboratorium komputer milik 97 perguruan tinggi negeri di bawah Kemendikbud, termasuk Universitas Mataram di NTB.

Termasuk juga akan digunakan fasilitas laboratorium komputer yang digunakan untuk Uji Kompetensi Guru (UKG) yang kini tersebar di 2.232 sekolah-sekolah seluruh Indonesia. Jika masih tak memadai, penyewaan juga memungkinkan dilakukan pada laboratorium milik perguruan tinggi swasta.(kus)

CPNS 2014 : Tidak Ada Titip Uang, Murni Kompetensi



E-MEDIA | Rencana pemerintah untuk menggelar seleksi CPNS 2014 pada Agustus mendatang, langsung disambut mafia CPNS.Dari laporan yang masuk ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), kini sudah mulai bermunculan calo CPNS dengan mengatasnamakan pejabat KemenPAN-RB dan Badan Kepegawaian Negara (BKN) yang menawarkan jasa untuk membantu meloloskan peserta CPNS.

“Ini sudah ada beberapa daerah yang melaporkan. Bahkan dari masyarakat ada yang menanyakan apakah benar peserta seleksi CPNS dimintakan sejumlah dana,” kata MenPAN-RB Azwar Abubakar di Jakarta, Jumat (20/6).

Dia menegaskan, sejak 2012 seleksi CPNS tidak ada titip-titipan calon lagi, no money, dan bebas KKN. “Jangan mau kasi uang, karena seleksi sekarang sudah murni. Calo itu biasanya minta uang ke calon yang sebenarnya lulus murni, tapi karena sudah terlanjur minta tolong jadinya merasa kelulusannya karena dibantu calo,” bebernya.

Ditambahkan Karo Hukum, Komunikasi Informasi Publik (KIP) KemenPAN-RB Herman Suryatman, di masyarakat masih ada persepsi menjadi CPNS harus nyogok. Padahal seleksi CPNS 2014 tidak dipungut biaya sepeserpun dan bebas KKN karena Menggunakan sistim computer assisted test (CAT).

“Modalnya sekarang cukup pinter saja. Semuanya serba elektronik mulai pendaftaran sampai tes pakai komputer semua. Jadi jangan percaya calo dan jangan minta tolong ke pejabat atau anggota dewan hanya untuk lulus tes CPNS,” pungkasnya. (esy/jpnn)

CPNS 2014 : Jam Kerja PNS Selama Ramadhan


E-MEDIA | Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) akan mendapat sanksi berupa pemotongan tunjangan perbaikan penghasilan (TPP), bila masih bolos atau mengurangi jam kerja selama bulan suci Ramadan.

Hal ini berkaitan dengan surat edaran Nomor B2494/M.PAN-RB/6/2014 tentang jam kerja PNS selama Ramadan yang dikeluarkan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Azwar Abubakar pada 12 Juni 2014 lalu.

“Pastinya ada sanksi bagi PNS yang mengurangi jam kerja apalagi sampai bolos. Dimana saksinya uang TPP akan dikurangi 5 persen,” tegas Kabid Biro Pengadaan dan Pembinaan BKD Pemprov Sumut, Kaiman Turnip, Kamis (19/6)
Kaiman mengakui, pihaknya belum menerima salinan surat edaran menteri PAN-RB tersebut. Namun dalam waktu dekat pihaknya akan menindaklanjuti surat itu guna menginformasikan ke seluruh satuan perangkat kerja daerah (SKPD) se-Sumut.

“Biasanya akan ditindaklanjuti oleh Biro Binsos atau Pengadaan dan Pembinaan Pemprovsu. Secepatnya kita akan keluarkan himbauan dari gubernur guna menjawab surat edaran menteri tersebut ke seluruh kabupaten/kota,” bebernya.

BKD, sebut dia, selaku pembina kepegawaian setiap tahunnya mengeluarkan surat himbauan soal jam kerja PNS selama bulan Ramadan. “Jadi sudah pas apa yang dimaksud dari surat edaran menteri itu. Setiap tahunnya memang diatur jam kerja PNS saat bulan Ramadan,” katanya.

Dia mengungkapkan, sistem absensi elektronik memudahkan pendeteksian PNS yang bolos ataupun telat hadir ke kantor. “Sekarang kan sudah ada fingerprint, jadi semuanya gampang toh buat diketahui. Paling tidak waktu tenggangnya dikasih 15 menit dan itu sudah paling lama,” ungkapnya seraya berharap agar seluruh PNS mematuhi jam kerja yang ditetapkan tersebut.

Seperti diketahui, belum lama ini Menpan-RB mengeluarkan surat edaran terkait jam kerja PNS selama bulan Ramadan. Hal itu dalam rangka peningkatan kualitas pelaksanaan ibadah puasa pada bulan Ramadan, khususnya bagi PNS yang beragama Islam. (mag-6)

Jam kerja PNS selama Ramadan adalah:
1. Bagi Instansi Pemerintah yang memberlakukan lima hari kerja:
a. Hari Senin sampai dengan Kamis: Pukul 08.00 – 15.00, Waktu Istirahat: Pukul 12.00 – 12.30
b.Hari Jumat: Pukul 08.00 – 15.30, Waktu Istirahat Pukul 11.30 – 12.30.

2. Bagi Instansi Pemerintah yang memberlakukan enam hari kerja:
a. Hari Senin sampai dengan Kamis, dan Sabtu: Pukul 08.00 – 14.00 – Waktu Istirahat:  Pukul 12.00 – 12.30
b. Hari Jumat: Pukul 08.00 – 14.30
- Waktu Istirahat Pukul 11.30 – 12.30

Lowongan Bank Syariah Mandiri - Juni 2014

E-MEDIA | PT. Bank Syariah Mandiri awalnya bernama Bank Susila Bakti. Pada awal tahun 1999 karena terpengaruh Krisis Moneter Bank Susila Bakti diambil alih oleh Bank Mandiri yang mempunyai nama Bank Syariah, dan pada bulan november 1999 Bank Syariah ini resmi menjadi Bank Syariah Mandiri. Tahun 2002 Bank Syariah Mandiri mendapat status sebagai Bank Devisa.
Bagi Anda calon profesional muda yang energik, cerdas, bersedia bekerja keras dan bertanggung jawab, saat ini Bank Syariah Mandiri memberi Anda kesempatan untuk mengembangkan karir mengisi posisi berikut :

Staff and Officer (bagian Marketing dan Operational)
Persyaratan :
  • Minimal S1 (semua Jurusan) IPK minimal 2,75 (akreditasi A) atau 3,00 (terakreditasi B)
  • Belum menikah, dan bersedia untuk tidak menikah selama 2 tahun, kecuali posisi Officer
  • Usia maksimal posisi staf 24 tahun (Wanita) dan 27 tahun (Pria) 
  • Usia maksimal 35 tahun untuk posisi Officer
  • Berpengalaman minimal 2 tahun untuk posisi Officer
  • Bersedia ditempatkan di Dumai, Ujung Tanjung, Bagan Batu, Bengkalis dan Bagansiapiapi.
Jika anda tertarik dan memenuhi persyaratan diatas silakan kirim lamaran anda beserta dokumen pendukungnya (lengkap), paling lambat tanggal 30 Juni 2014, ke alamat :
 Bank Syariah Mandiri Cabang Dumai 
 Jl Jend Sudirman No 162 - Dumai 28813.

Lowongan Carrefour - Juni 2014

E-MEDIA | PT. Trans Retail Indonesia telah mempunyai  85 gerai Carrefour dan 28 Carrefour Express di Seluruh Indonesia.  Dimana Perusahaan ini telah memiliki 100 % saham di carrefour untuk memasukkan mitra lokal seperti UKM menjadi  4.000 pemasok dari seluruh Indonesia.
Saat ini PT. Trans Retail Indonesia, membuka Program Management Trainee sebagai Trans Pengembangan Retail Progras di Carrefour untuk mengembangkan pemimpin masa depan berbakat dalam menangani semua fungsi manajemen meliputi Kegiatan Toko & Area Bisnis Ritel
PT. Carrefour membuka peluang kepada anda untuk mengisi posisi sebagai berikut  :

MANAGEMENT TRAINEE
Requirements :
  • Fresh graduate or up to 2 years working experience
  • Bachelor Degree from reputable university at any diciplines
  • D3 from food production
  • Energetic, Proactive, and Communicative
  • Has good sense of entrepreneurship and selling skill
  • Eager to expand career in retail industries
Jika anda tertarik dan berminat serta memenuhi kualifikasi lowongan diatas, Silahkan Please submit your complete resume by email (subject “TRDP”) :
  • Area JAKARTA : agnes_carolina@transretail.co.id (subject MT JKT)
  • Area BANDUNG/ SUMATERA : tetty_anastasia@transretail.co.id (subject : MT BDG/ MT PDG)

Batas pengirima lamaran paling lambat diterima 30 Juni 2014

Lowongan Bank Commonwealth - Juni 2014

E-MEDIA | Commonwealth Bank Indonesia sebagai Perusahaan perbankan yang menyediakan layanan lengkap  meliputi produk simpanan dan pinjaman, reksa dana, serta bancassurance.  Untuk  itu,  Bank menambah fasilitas dan layanan seperti jaringan ATM serta layanan Internet Banking bagi nasabah perorangan maupun korporasi.
Commonwealth  Bank  Indonesia terhubung juga dengan jaringan ATM terluas di Indonesia yaitu ATM Bersama dan PRIMA/BCA. Seluruh jaringan tersebut memberi akses ke lebih dari 40.000 ATM (per 30 June 2012) di seluruh wilayah Indonesia.

Commonwealth Bank Indonesia membuka peluang kepada anda untuk mengisi posisi sebagai berikut :

Graduate Development Program (GDP) Code : GDP 2014
Requirements:
  • Fresh graduate, holds Bachelor or Master Degree in any major from prominent university with outstanding GPA ( equal to IPK > 3.25 ).
  • Exceptional interpersonal and communication skills, sound analytical skills and strong commitment to become a professional banker.
  • Strong team players, high achievers, people oriented with a strong customer focus, keen to learn, effective problems solvers and proactive.
  • Honest, independent, quick starter/learner.
  • Computer literate.
  • Proficient in written and spoken English.

Jika anda berminat dan tertarik serta memenuhi kualifikasi Lowongan Bank Commewealth, Silahkan kirimkan lamaran & CV lengkap anda melalui email : recruitment@commbank.co.id
Batas penerimaan lamaran paling lambat tanggal 30 Juni 2014.

Lowongan PLN - Juni 2014

E-MEDIA | PT PLN (Persero) merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bertugas mengelola semua aspek kelistrikan yang ada di Indonesia. Hal ini sesuai dengan Peraturan Pemerintah No.17, status Perusahaan Listrik Negara (PLN) ditetapkan sebagai Perusahaan Umum Listrik Negara dan dengan tugas menyediakan tenaga listrik bagi kepentingan umum.
Awalnya tanggal 1 Januari 1961, Jawatan Listrik dan Gas diubah menjadi BPU-PLN (Badan Pimpinan Umum Perusahaan Listrik Negara) yang bergerak di bidang listrik, gas dan kokas yang dibubarkan pada tanggal 1 Januari 1965. Pada saat yang sama, 2 (dua) perusahaan negara yaitu Perusahaan Listrik Negara (PLN) sebagai pengelola tenaga listrik milik negara dan Perusahaan Gas Negara (PGN) sebagai pengelola gas diresmikan.Sejak tahun 1994 status PLN beralih dari Perusahaan Umum menjadi Perusahaan Perseroan (Persero) dan juga sebagai PKUK dalam menyediakan listrik bagi kepentingan umum hingga sekarang.

Saat ini PT. PLN memberi kesempatan dan mencari kandidat terbaik, bertanggung jawab, energik dan mau mengembangkan karir serta berani mengambil tantangan.

Rekrutmen Terbuka PLN - Tingkat S1/D4/D3 Tahun 2014 :
Penempatan : Seluruh Indonesia

Pendidikan :
  • S1/D4 :
    • Teknik Elektro, Arus Kuat, Teknik Tenaga, Power (Kode : S1/ELE)
    • Elektronika, Instrumentasi, Kendali (Kode : S1/ALE) 
    • Teknik Mesin (Kode : S1/MES)
  • D3 :
    • Teknik Elektro Arus Kuat/Teknik Tenaga/Power (Kode : D3/ELE)
    • Elektronika, Instrumentasi, Kendali (Kode : D3/ALE)
    • Teknik Sipil (Kode D3/SIP)
    • Manajemen untuk prodi/jurusan : Manajemen Bisnis, Manajemen Industri, Administrasi Bisnis, Administrasi Niaga, dan Manajemen Pemasaran (Kode : D3/MAN)
Persyaratan Umum :
  • Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama menjalani Diklat Prajabatan;
  • Lulus S1/D4 atau D3 
  • Usia :
    • S1/D4 : Kelahiran 1988 dan sesudahnya
    • D3 : Kelahiran 1990 dan sesudahnya
  • Indeks Prestasi Komulatif (IPK) :
    • IPK > 2,75 untuk jurusan Teknik Elektro, Elektronika, Teknik Sipil, dan Teknik Mesin;
    • IPK > 3,00 untuk jurusan Manajemen.
Jika anda berminat dan memenuhi persyaratan diatas, silakan kirim surat lamaran lengkap : 
  • Surat Lamaran 
  •  Riwayat Hidup (CV)
  •  Copy akte kelahiran (jika belum ada, bisa disusulkan pada saat wawancara)
  •  Copy Ijasah/Surat Keterangan Lulus yang dilegalisasir
  • Copy transkrip nilai terakhir yang dilegalisasir
  •  Copy KTP
  •  Pasfoto berwarna terbaru ukuran 3x4 sebanyak 2 lembar (nama peserta ditulis di belakang foto);)

    kepada : PT PLN (Persero) c.q. Kepala Divisi Pengembangan SDM dan Talenta dan waktu pendaftaran pada acara POLBAN Career Expo 2014, tanggal 19 - 21 Juni 2014 di Pendopo Agung Politeknik Negeri Bandung.